Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2020

Kendali Mutu pada Produk Manufaktur

Gambar
Secara tradisional, kendali mutu ( quality control ) berkaitan dengan pendeteksian kualitas yang buruk dalam produk manufaktur dan mengambil tindakan korektif untuk menghilangkannya. Kendali mutu ( quality control ) sering disingkat QC. QC sering kali dibatasi untuk memeriksa produk dan komponennya, lalu memutuskan apakah dimensi dan fitur lainnya sesuai dengan spesifikasi desain. Jika ya, produk itu dikirim. Pandangan modern tentang kendali mutu mencakup aktivitas yang lebih luas, termasuk berbagai program seperti pengendalian secara statistik dan teknologi inspeksi modern seperti mesin pengukur koordinat.

Pembentukan Logam

Gambar
Pembentukan logam mencakup sekelompok proses manufaktur di mana deformasi plastis digunakan untuk mengubah bentuk benda kerja logam. Deformasi biasanya dihasilkan dari penggunaan suatu alat yang disebut die . Die memberikan tegangan yang melebihi yield strength logam yang dibentuk. Oleh karena itu logam berubah bentuk menjadi bentuk yang ditentukan oleh geometri die .