Tungku Induksi
Tungku induksi adalah alat untuk melebur logam yang menggunakan arus listrik bolak-balik. Arus tersebut melewati kumparan untuk membuat medan magnet. Logam yang berada dalam medan magnet bisa menjadi panas dan cair. Peleburan logam dengan tungku induksi tergolong cepat.
Medan gaya elektromagnetik menyebabkan aksi pencampuran terjadi pada logam cair. Pada tungku induksi, logam tidak bersentuhan langsung dengan elemen pemanas, sehingga daerah di mana pelelehan terjadi dapat dikontrol dengan ketat. Proses peleburan dengan tungku induksi juga menghasilkan logam cair dengan kualitas dan kemurnian tinggi.
Gambar 1. Tungku Induksi. (Sumber: Groover, Mikell P., 2010, Fundamentals of Modern Manufacturing: Materials, Processes, and Systems, 4th ed.) |
Medan gaya elektromagnetik menyebabkan aksi pencampuran terjadi pada logam cair. Pada tungku induksi, logam tidak bersentuhan langsung dengan elemen pemanas, sehingga daerah di mana pelelehan terjadi dapat dikontrol dengan ketat. Proses peleburan dengan tungku induksi juga menghasilkan logam cair dengan kualitas dan kemurnian tinggi.