Impression-die Forging
Impression-die
forging (atau
terkadang disebut closed-die forging) adalah proses penempaan dengan
cetakan tertutup yang langsung bisa menghasilkan bentuk benda kerja sesuai yang
diinginkan (sesuai gambar kerja) atau hampir sesuai yang diinginkan. Walaupun
terkadang disebut dengan closed-die forging, sebenarnya impression-die
forging memiliki perbedaan dengan closed-die forging. Hal tersebut
karena impression-die forging masih menghasilkan flash (tidak
benar-benar tertutup). Di sisi lain, ada proses closed-die forging yang
benar-benar tertutup. Proses tersebut tidak menghasilkan flash dan
dikenal sebagai flashless forging.
Proses
impression-die forging bisa digambarkan dalam tiga tahap. Pertama benda
kerja dan die (cetakan) saling bersentuhan lalu diberi tekanan. Tahap selanjutnya
benda kerja berubah bentuk akibat tekanan. Kedua proses ini mirip dengan open-die
forging. Tahap terakhir kedua buah cetakan sudah sangat dekat dan mencapai
posisi akhir. Pada tahap akhir ini, benda kerja sudah menyerupai bentuk
cetakan. Selain itu, pada tahap terakhir juga terjadi pembentukan flash.
Flash merupakan sisa material yang terbentuk pada celah di antara kedua
cetakan. Nantinya, flash tersebut harus dihilangkan.
Beberapa
langkah pembentukan sering dibutuhkan dalam proses impression-die forging.
Bentuk rongga cetakan yang berbeda pun juga dibutuhkan pada tiap langkah
tersebut. Langkah awal dirancang untuk mendistribusikan logam pada perubahan
bentuk yang seragam. Langkah berikutnya untuk menciptakan struktur metalurgi
yang diharapkan. Langkah terakhir dirancang untuk membentuk benda kerja sesuai
dengan geometri final. Oleh sebab itu, bisa terjadi kombinasi di mana open-die
forging menjadi proses pembentukan awal yang selanjutnya diteruskan oleh impression-die
forging sebagai proses pembentukan akhir.
Rangkaian
proses penempaan/pembentukan awal yang tergolong dalam open-die forging seperti,
fullering atau edging. Fullering merupakan penempaan yang
menggunakan cetakan cembung. Cetakan cembung menyebabkan bagian/area material
yang bersentuhan langsung dengan cetakan terdistribusi menjauh dan membentuk
cekungan. Sedangkan edging merupakan penempaan yang menggunakan cetakan
cekung. Cetakan cekung menyebabkan material berkumpul pada suatu area tertentu
dan membentuk cembungan.
Setelah
proses pembentukan awal, kemudian bisa dilanjutkan dengan proses blocking.
Blocking adalah proses pembentukan material secara kasar. Proses ini menggunakan
cetakan blocker. Seusai blocking dilakukan, selanjutnya diteruskan
dengan proses impression-die forging.
Dibandingkan
dengan open-die forging, impression-die forging membutuhkan gaya
yang lebih besar. Hal ini karena impression-die forging menghasilkan flash.
Flash yang terbentuk akan bergesekan dengan permukaan cetakan. Gesekan
pada flash bisa membatasi perubahan bentuk benda kerja. Pada kasus
penempaan panas, flash di celah cetakan akan cepat dingin. Flash
yang dingin juga membatasi benda kerja untuk berubah bentuk. Agar perubahan
bentuk benda kerja yang terhalang oleh fenomena pada flash tetap
terjadi, diperlukan gaya yang lebih besar. Selain karena flash, bentuk
benda kerja yang kompleks pada impression-die forging juga menyebabkan
proses ini memerlukan gaya yang lebih besar.
Impression-die
forging kerap kali
diikuti dengan proses permesinan (machining). Proses permesinan
dibutuhkan agar dimensi benda kerja bisa lebih mendekati toleransi yang
ditentukan. Selain untuk finishing, proses permesinan juga digunakan
untuk membuat lubang, ulir, dan kebutuhan lain sesuai bentuk yang diinginkan.
Di samping itu, flash yang terbentuk pada benda kerja juga harus
dibersihkan dengan proses trimming.
Kelebihan Impression-die Forging
Berikut
beberapa kelebihan dari impression-die forging:
(1)
Secara umum memiliki sifat yang lebih baik dibanding dengan open-die forging.
(2)
Akurasi ukuran lebih baik.
(3)
Tingkat produktivitas tinggi.
Kelemahan Impression-die Forging
Berikut
beberapa kelemahan dari impression-die forging:
(1)
Biaya cetakan mahal.
(2)
Tidak ekonomis untuk jumlah produksi yang sedikit.
(3)
Sering memerlukan proses permesinan.
Aplikasi Impression-die Forging
Impression-die
forging digunakan
untuk membuat benda-benda kompleks seperti: connecting rod, wrench,
kepala palu, dll.
Komentar
Posting Komentar