Cacat Las Kurang Penetrasi
Cacat las jenis ini terjadi karena logam las gagal mencapai root (akar) dari sambungan dan gagal menyambungkan permukaan root secara menyeluruh. Hal ini disebabkan karena kesalahan dalam memilih ukuran elektroda, arus listrik yang terlalu kecil, dan rancangan sambungan yang kurang memadai. Kurang penetrasi sering dialami pada pengelasan posisi vertikal dan overhead. Pada gambar berikut nampak logam las tidak menutupi bagian bawah (akar) sambungan.
Gambar 1. Penetrasi Kurang |
Penyebab Kurang Penetrasi
Cacat jenis ini disebabkan antara lain oleh:
- Persiapan sambungan (groove) pada benda kerja yang tebal kurang memadai atau bahkan tidak dilakukan.
- Heat input kurang besar.
- Teknik pengelasan kurang tepat.
Solusi Pencegahan
Pencegahan yang dapat dilakukan untuk menghindari kurangnya penetrasi antara lain:
- Pembuatan groove harus tepat di mana mampu menyediakan akses pada bagian bawah sambungan.
- Tingkatkan arus listrik, bila perlu gunakan elektroda yang lebih besar.
- Kontrol kondisi busur las, kurangi kecepatan pengelasan.
Komentar
Posting Komentar